–Sumber Foto: supersport.com
Selagi Cristiano Ronaldo bersiap untuk kickoff pertandingan pertama Portugal di Piala Dunia 2018 di musim panas nanti, bos Manchester United, Jose Mourinho memberikan tanggapan terkait kemungkinan menang bagi negara yang berhasil memenangkan ajang piala Eropa, EURO 2016 yang lalu.
Mourinho, yang juga berkebangsaan Portugis percaya bahwa tim negara asalanya tersebut memiliki kesempatan yang cukup besar untuk angkat trofi di Piala Dunia tahun ini, selama superstar Real Madrid tersebut masih tergabung bersama tim.
“Portugal memiliki (komposisi) tim yang menarik. Tanpa Cristiano, saya rasa sedikit mustahil (untuk bisa menang). Akan tetapi, jika dia menjadi bagian dari tim, saya rasa tidak ada yang tidak mungkin,” ujar pleatih berumur 55 tahun tersebut.
Sementara itu, penampilan Ronaldo di musim kali ini memang cukup mengesankan dengan total catatan 42 gol di semua kompetisi, meskipun sempat sedikit tersedat di awal partai bersama raskasa La Liga, Real Madrid.
Timnas Portugal juga akan melaju ke Rusia sengan predikat sebagai juara Eropa. (Dapatkan Tips Taruhan Sepak Bola paling akurat hanya di 12BET)
Sementara itu, Mourinho yang pernah menjadi pelatih bagi Chelsea, Real Madrid, Inter Milan dan Porto tersbut juga memiliki pendapat yang sama tentang timnas Argentina, yang belum pernah mendapatkan trofi Piala Dunia kembali sejak menjadi juara di tahun 1986.
Mourinho mengungkapkan bahwa Argentina menjadi salah satu tim yang dianggapnya bisa menjadi juara dikarenakan keberadaan superstar Barcelona, Lionel Messi.
“Menurut saya, tanpa keadiran Lionel Messi, tim nasional Argentina bukan merupakan kandidat yang dijagokan untuk memenangkan Piala Dunia. Akan tetapi, dengan kehadirannya, Argentina merupakan salah satu favorit,” ujar Mourinho.
Selain Portugal dan Argentina, Jose Mourinho juga menganggap bahwa Brazil yang sudah menjadi juara Piala Dunia sebanyak 5 kali serta Spanyol adalah dua tim yang harus diwaspadai dalam kompetisi tahun ini, berdasarkan kombinasi squad masing-masing. (Daftar Akun sekarang untuk mendapatkan update berita dan event olahraga menarik lainnya)
“Saya cukup suka struktur dasar timnas Brazil, terutama taktis dan mentalitas mereka. Saya melihat adanya gabungan talent alami pemain Brazil dengan pendekatan yang cukup serius serta kondisi fisik dan taktis yang baik. Mereka adalah sebuah tim yang bisa membentuk lini pertahanan yang cukup solid dengan kecil kemungkinan gol bisa tembus serta basis support yang cukup baik. Kemudian di lini depan ada pemain-pemain dengan kualitas penyerangan yang spektakuler dengan Willian, Neymar, Coutinho dan Jesus.”
“Selain itu ada juga tim tradisional Eropa yang cukup tangguh yaitu Spanyol. Mereka berhasil mengumpulkan pemain-pemain yang memiliki filsafat permainan yang sama, dan diadaptasi kepada gaya permainan itu sendiri. Saya rasa Spayol (tahun ini) berada dalam kondisi yang lebih baik dibanding dengan rival-rival asal Eropa yang lain. Akan tetapi kita lihat saja bagaimanan nantinya. . . Saya merasa kompetisi tahun ini akan menarik, saya akan berada di Rusia selama satu minggu untuk mengamati jalannya pertandingan sebelum akhirnya saya bisa berlibur.” Pungkas Mourinho.
Pasang taruhan Anda dari sekarang dan nantikan event seru lainnya seperti permainan Prediksi dan penawaran Odds Taruhan seputar Piala Dunia FIFA di Rusia yang akan datang.
K.WinWorldCup
Latest posts by K.WinWorldCup (see all)
- Prediksi Piala Dunia 2018: Brazil vs Belgia - July 5, 2018
- Prediksi Piala Dunia FIFA 2018: Prancis vs Peru - June 20, 2018
- Jordan Pickford Pakai Jersey No. 1 dan Nomor Jersey Pemain Timnas Inggris Yang Lain - June 5, 2018